ACC Target Biayai 1.344 Mobil Bekas

Sewa Mobil Pekanbaru, Astra Credit Companies (ACC) Makassar meluncurkan program ACC Usedcar Festival. Pembiayaan mobil bekas. Bekerja sama dengan 50 diler di Sulsel, ACC siap memberikan fasilitas kredit mobil bekas. Branch Manager ACC Makassar, Misriadi Mise, mengatakan, pihaknya menargetkan membiayai kredit 1.344 unit mobil bekas. "Kami optimistis," ujarnya saat menggelar konferensi pers di La Buana Coffee, Sabtu, 5 Mei lalu.


Menurut Misriadi, pasar mobil bekas tidak kalah dengan mobil baru. Makanya, ACC pun coba menangkap peluang tersebut.
ACC memberikan garansi kemudahan kepada konsumen yang ingin memanfaatkan program ini. Bahkan, proses administrasi hingga penerimaan mobil bisa dilakukan dalam hitungan jam.

Selain itu, pihak ACC juga memberi sejumlah benefit. Dokumen mobil dijamin. Tingkat kondisinya pun dibeberkan secara transparan. "Kami juga memberi perlindungan asuransi hingga layanan derek 24 jam Garda Oto," imbuh Operation Head ACC Makassar, Adhi Sebayang.

Konsumen juga diberi keluwesan soal angsuran. Jika ada kemampuan langsung membayar lunas saat kredit masih berjalan, ACC akan tetap memberi kemudahan.
Ada pula hadiah menarik bagi customer yang pembelian tipe dan tahun kendaraan tertentu. "Kami berani menjamin, sejumlah fasilitas yang kami berikan tak akan dijumpai di leasing lain," kata Misriadi lagi.

Untuk pembiayaan mobil secara keseluruhan sendiri, ACC mengklaim mengalami pertumbuhan hingga 30 persen pada kuartal I 2012. Meski begitu, mereka tetap mewaspadai rencana pemberlakuakn minimal down payment (DP) 30 persen mulai Juni 2012. Pembiayaan mobil bekas hanyalah satu di antara sejumlah fasilitas kredit yang ditawarkan grup Astra International itu.
Sumber Fajar.co.id

0 Comments:

Posting Komentar

Rental Mobil Pekanbaru Gloria Rent Car